TEKAD FORAGRIN 2019
TEKAD FORAGRIN 2019. Jumat
(29/11) Himpunan Mahasiswa Teknologi Industri Pertanian mengikuti kegiatan Temu
Kader Forum Agroindustri Indonesia (FORAGRIN) yang dilaksanakan pada tanggal 29
November-1 Desember 2019 di Malang (Universitas Tribuwana Tunggaldewi dan
Universitas Brawijaya. Temu kader merupakan agenda rutin yang dilaksanakan
setiap tahun yang bertujuan untuk perkenalan anggota dan sharing kepengurusan
FORAGRIN dari seluruh Universitas.
Tema yang diusung yaitu “
Terwujudnya Solidaritas Seluruh Anggota Foragrin”. TEKAD FORAGRIN 2019
dilaksanakan Acara ini diikuti oleh mahasiswa Teknologi Industri Pertanian dari
Universitas Riau, UGM, UB, UISI, UNIDA Gontor, Udayana, Universitas Tribuwana
Tunggal Dewi Malang, Politeknik Negeri Lampung, dan Unej. Perwakilan dari
HIMATIRTA yang didelegasikan dalam acara Temu Kader FORAGRIN tahun ini adalah
Tommy Eka Chandra Firmansyah, M. Haris Bakhruddin Afandi, dan Diana Ermawati.
Rangkaian acara berisi diskusi,
pelatihan, dan beberapa kegiatan lain yang berkaitan dengan pengembangan
softskill anggota. Rangkain kegiatan TEKAD FORAGRIN dimulai dari hari Jum’at
dengan agenda ramah tamah, penyambutan, sharing, dan game yang dilaksanakan di
Rumah Singgah Syihabuddin. Hari kedua dilaksanakan agenda kuliah umum/seminar regional,
agrowisata, dan sharing di GOR Unitri/Aula Penginapan, Panti Asuhan, dan Aula
UB. Hari terakhir dilaksanakan kegiatan upgrading yang bertempat di Universitas
Brawijaya. Luaran yang diharapkan dari kegiatan ini yaitu terjalinnya tali
silaurahmi seluruh anggota yang tergabung dalam Foragrin, meningkatkan
pengetahuan lebih terkait kepengurusan Foragrin, dan peningkatan softskill.
#TEKADFORAGRIN2019
#himatirta2019
#salamhimatirta
#salamprestasi
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapus